Tangsel 12 Medali

20 Desember 2019, Pukul 17:43 Oleh : Rizki S Ahmad

KONI, Tangsel - Kejuaraan Daerah (kejurda) Provinsi Banten Cabang Olahraga (cabor) Petanque Tahun 2019 berlangsung di Pandeglang, Banten pada 25-27 Oktober 2019. Ada dua kategori yang dipertandingkan kali ini, msing-masing; kategori Yunior dan kategori Senior.

Pada kejuaraan yang digelar oleh Federasi Olahraga Petanque Indonesia (FOPI) Provinsi Banten ini, kontingen Kota Tangerang Selatan, Banten berhasil membawa pulang sebanyak 12 medali terdiri dari 2 medali emas, 2 medali perak, dan 8 medali perunggu.

Pada masing-masing kategori yang dipertandingkan dibagi lagi sesuia kategori usia dan jenis kelamin yakni kategori pria dan wanita. Alhamdulillah atlet kita mampu meraih juara diberbagai kategori yang berbeda," ungkap Indriyani Sulistiyowati, pengurus FOPI Tangerang Selatan, Banten.

Cabor Petanque Tangerang Selatan yang diketuai oleh Dadi Kusnadi, M.Pd. ini, menurunkan sebanyak 17 atlet putera-puteri baik untuk kategori senior maupun kategori yunior dengan dua orang pelatih masing-masing Tjahyo Prakoso dan Rully Djasril serta Endri selaku official.